Siapa yang tidak mengenal kelezatan rendang? Sajian khas dari Sumatera Barat ini nyaris tidak pernah absen di perayaan istimewa ataupun acara keluarga. Belum lama ini, rendang dinobatkan sebagai salah satu masakan terlezat di dunia. Satu resep rendang istimewa berikut ini bisa Anda sajikan untuk keluarga terkasih.
Bahan
½ butir kelapa, parut halus
500 gram daging sapi potong menjadi 10 bagian
1½ liter santan dari 2 butir kelapa
Haluskan
7 butir bawang merah
4 siung bawang putih
50 gram cabai merah keriting
3 buah cabai merah besar, buang bijinya
3 cm jahe
3 cm lengkuas
Garam secukupnya
3 batang serai, iris tipis bagian putihnya
3 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
1 lembar daun kunyit , iris tipis
1 keping asam kandis
2 cm kayu manis
Cara membuat
- Sangrai kelapa parut dengan api kecil sambil aduk terus-menerus sampai berwarna kecokelatan merata. Angkat, tumbuk sampai halus dan berminyak.
- Campur bumbu halus bersama santan dan bumbu daun. Masak dengan api sedang sambil aduk/timba-timba sampai mendidih dan santan berminyak. Masukkan daging, aduk sesekali dan masak sampai daging empuk dan matang. Angkat dan dinginkan.
- Kecilkan api, lanjutkan memasak santan sambil sesekali diaduk supaya tidak melekat di dasar wajan. Sementara itu suwir-suwir daging kemudian pukul-pukul sampai seratnya menyerabut. Sisihkan.
- Setelah santan mengental, masukkan daging dan kelapa sangrai tumbuk. Masak terus sambil aduk sampai santan mengering.