Sarapan Nasi Goreng Nanas Lezat

Sarapan Nasi Goreng Nanas Lezat
June 5, 2009 Demedia

Sungguh nikmat, jika pagi yang segar disuguhi menu sarapan lezat. Misalnya, nasi goreng nanas. Rasanya yang khas membawa sensasi tersendiri di lidah membuat penikmatnya greget. Bayangkan, aroma dan cita rasa buah  nanas berpadu dengan bumbu rempah, tentu akan membuat indera pencicip Anda merasakan hal yang berbeda.

Mmmmm… Di manakah kita bisa membelinya? Tenang, Anda tidak perlu keliling kota untuk mencari penjual nasi goreng nanas. Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dan menikmatinya bersama hangatnya kekeluargaan. Resepnya sebagai berikut.

Bahan:
– 2 porsi nasi putih (pilih yang pera),
– – 3 sdm minyak goreng,
– 1 butir telur; kocok sebentar,
– 4 siung bawang putih; cincang halus,
– 50 gram bawang bombay; cincang halus,
– ¼ buah nanas kupas; buang hatinya, iris panjang kecil,
– 3 batang sosis ayam/sapi; iris bulat tipis,
– 2 sdm saus tomat,
– 1 sdt merica bubuk,
– 1 ½ sdt garam halus,
– 5 buah jamur kancing; iris tipis, dan
– 1 batang daun bawang; iris halus.

Cara membuat:
Panaskan 1 sdm minyak goreng, masukkan telur. Buat orak-arik hingga matang. Angkat dan sisihkan. Panaskan sisa minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan nanas dan sosis, lalu tumis sampai layu.
Masukkan nasi, saus tomat, merica dan garam. Aduk-aduk dan masak sampai bumbu tercampur rata. Masukkan daun bawang dan telur orak-arik. Aduk lagi sampai rata. Angkat. (Porsi untuk 2 orang).

Bagaimana dengan resep-resep lainnya? Dapatkan di buku "Menus Sarapan Praktis & Leat untuk Sebulan" terbitan Demedia. Anda akan mendapatkan resep sarapan penuh selama satu bulan. Maka, Anda pun tidak akan bosan. Seluruh menu yang disajikan dalam buku ini sangat mengundang selera. Mulai dari jenis gorengan, panggangan, sampai masakan berkuah.

Selamat mencoba.

Comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*