Tambah Penghasilan dengan Kreasi Kain Felt

Tambah Penghasilan dengan Kreasi Kain Felt
September 28, 2012 Demedia
kreasi-kainfelt

kreasi-kainfeltAda banyak cara untuk menambah penghasilan. Jika Anda memiliki hobi, misalnya membuat kerajinan tangan, Anda bisa menekuninya menjadi bisnis yang menguntungkan.

Ya, membuat kerajinan tangan itu tidaklah sulit. Cukup dengan kreativitas dan ketekunan, Anda sudah bisa membuat berbagai macam kerajinan, seperti dompet, tas, atau boneka.

Nah, bagi Anda yang tertarik untuk menambah pundi-pundi penghasilan dari usaha kerajinan tangan, Demedia menerbitkan buku Kreasi Kain Felt yang ditulis oleh Clarissa Widyawati.

Buku ini mengajak Anda untuk memulai usaha rumahan dengan modal tidak terlalu besar, namun hasilnya cukup menjanjikan. Selain menyajikan cara membuat berbagai kreasi dari kain felt, buku ini juga memaparkan contoh penghitungan usaha dan pola dasar dari kreasi tersebut.

Jadi, tunggu apalagi? Buat kreasi kain felt Anda dan mulailah menjalankan bisnis yang menjanjikan ini!

Comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*