Tip Memilih dan Mengolah Udang

Tip Memilih dan Mengolah Udang
December 13, 2011 Demedia
udang

udangTeliti sebelum membeli udang, karena jika tidak teliti memilih, bisa-bisa Anda mendapatkan udang yang sudah tidak segar. Alhasil rasa hidangan yang Anda sajikan untuk keluarga pun mengecewakan. Nah, supaya tidak salah pilih, simak dulu tip berikut ini!

•    Tekan badan udang. Bila kenyal dan agak keras, tandanya udang itu masih segar. Perhatikan juga kulit dan warnanya. Udang segar biasanya memiliki kulit dan kepala yang masih melekat di badannya. Warna udang kemerahan dan badannya lunak menunjukkan bahwa kondisi udang sudah tidak segar lagi. Selain itu udang yang sudah tidak segar akan mengeluarkan aroma kurang sedap.

•    Udang menyimpan kotorannya di punggung dan di kepala. Jadi sebaiknya buang kepala udang dan bersihkan kotoran di sepanjang punggungnya.

•    Memasak udang jangan terlalu lama. Panas api akan membuat dagingnya menjadi keras dan tidak gurih lagi. Cara yang tepat adalah dengan memakai api besar. Begitu udang sudah berubah warna, kecilkan apinya. Masak sebentar, kemudian angkat.

Comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*